Klinik Perawatan Kulit Terbaru Hadir Di Alam Sutera

Alam Sutera kini menambah pilihan destinasi untuk menjaga kecantikan Anda. Klinik kecantikan terbaru, Skin+ dan Slim+, di bawah naungan Euromedica Group, telah resmi membuka gerai barunya di Living World, Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Klinik Skin+ dan Slim+ Memenuhi Kebutuhan Perawatan Kecantikan Anda

Kedua klinik ini siap memenuhi kebutuhan para perempuan dalam perawatan kecantikan. “Kini Skin+ dan Slim+ menjadi bagian dari Living World. Jangan lupa kita harus selalu memberikan yang terbaik bagi para pelanggan,” kata VP of Business Unit di Euromedica Group, Andri Susanto, dalam peresmian gerai ini, Jumat (28/7).

Skin+ menyediakan empat kabin untuk melakukan perawatan kecantikan, sementara Slim+ menghadirkan dua kabin bagi pelanggan yang ingin memelihara bentuk tubuh ideal.

Bagi Anda yang masih bingung ingin mendapatkan perawatan apa, kedua klinik ini siap memberikan rekomendasi dan solusi untuk Anda. Sales consultant di klinik ini akan membantu Anda untuk menentukan treatment yang cocok untuk kebutuhan Anda.

Klinik Perawatan Kulit Kecantikan Skin+ dan Slim+ di Living World Alam Sutera
Klinik Perawatan Kulit Skin+ dan Slim+ di Living World Alam Sutera

Ragam Perawatan yang Ditawarkan

Saat konsultasi, Anda akan disuguhkan berbagai macam perawatan seperti Medical Trilogy, Recovery Trilogy, Maintenance Trilogy, dan Fat Freeze. Namun, Anda akan diberikan rekomendasi perawatan tergantung dengan kondisi kulit Anda.

Selain itu, Skin+ juga memiliki layanan unggulan berupa Skin+ Medical. Perawatan ini merupakan gabungan antara facial dengan laser, dengan beberapa step seperti Aqua Clear, Laser Rejuve hingga Infusion. Begitu pula untuk Slim+, klinik ini menghadirkan perawatan unggulan, yakni power contour untuk menghasilkan bentuk tubuh nan ideal.

Promo Menarik untuk Merayakan Pembukaan Gerai Baru

Klinik ini juga menawarkan potongan harga dalam rangka merayakan pembukaan gerai baru. Pada 28 Juli, pelanggan mendapatkan diskon 50 persen untuk semua treatment. Lalu ada diskon 25 persen untuk pembelian selama periode 28 Juli sampai 3 Agustus 2023. Adapun penawaran Free 2 Skincare Kit untuk total pembelian treatment dan produk minimal Rp 1 juta berlaku sampai 3 Agustus 2023.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!